Iklan

terkini

Kapolres Bireuen Laksanakan Sambang Curhat Wujudkan Pilkada Damai di Kecamatan Kota Juang

Redaksi
Selasa, Oktober 08, 2024, 22:39 WIB Last Updated 2024-10-08T15:39:09Z
Suasana Jum'at Curhat/Sambang Curhat Yang digelar Oleh Polres Bireuen Dipimipin Langsung Oleh Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H (Foto/Muliyadi) 

Bireuen - Demi mewujudkan Pilkada tertib, aman dan damai Polres Bireuen melaksanakan Kegiatan Jum'at Curhat/Sambang Curhat Selasa, (08/10/2024) berempat di Warkop UK88 Jalan Jalan T. Hamzah No.5, Bireuen Meunasah Capa, Kecamatan Kota Juang. 

Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H dalam kegiatan tersebut mengingatkan kita semua bahwa pentingnya menjaga kondisi Kabupaten Bireuen pada Pilkada serentak nanti agar aman dan damai. Kita harus bersama-sama berkomitmen untuk menciptakan suasana yang kondusif. Pilkada adalah bagian dari demokrasi yang harus kita jalani dengan baik, tanpa ada gangguan atau ketegangan.

"Mari kita hindari segala bentuk pengaruh berita hoax, isu sara, ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan kita. Setiap pendapat boleh saja berbeda, tetapi cara kita menyampaikannya harus tetap berlandaskan pada etika dan norma yang baik dan terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif pada Pilkada Serentak 2024 nanti". Ajak Kapolres

Selanjutnya Kapolres berharap agar seluruh elemen masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada ini. Mari kita jadikan Bireuen sebagai contoh daerah yang damai dan harmonis.

Pada kesempatan yang sama Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem, menekankan komitmen TNI, khususnya jajaran Kodim 0111/Bireuen, untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bireuen. Kami siap bekerja sama dengan Polres Bireuen dan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bireuen.

Pilkada adalah momentum penting bagi kita semua, dan penting bagi kita untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif. "Saya menghimbau kepada semua pihak untuk menghentikan segala tindakan perusakan baliho atau atribut kampanye, mari kita tunjukkan sikap yang dewasa dalam berpolitik, menghargai pendapat orang lain, serta menjaga fasilitas umum agar tetap baik dan terawat", Himbau Dandim

"Saya percaya, dengan kerjasama yang baik antara TNI, Polri, dan masyarakat, kita bisa menciptakan suasana yang damai dan harmonis selama Pilkada, mari kita jaga Kabupaten Bireuen agar tetap aman dan kondusif", Ajak Dandim

Kegiatan Sambang Curhat tersebut diisi juga dengan tanya jawab yang dilontarkan kepada Paslon Cakada, dimana salah seorang peserta menanyakan terkait kiat atau langkah konkret yang akan diambil oleh calon pemimpin untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bireuen?

Terkait pertanyaan tersebut Jawaban Paslon Nomor Urut 3 H.Muklis, ST didampingi H.Ir.Razuardi, M.lT, menyatakan bahwa "Kami berkomitmen untuk mengoptimalkan potensi pendapatan daerah dengan memaksimalkan pajak dari sektor restoran, hotel, dan swalayan, dan selain itu, kami juga akan memperbaiki pengelolaan galian C untuk memastikan setiap sumber daya dimanfaatkan secara maksimal demi kemajuan Kabupaten Bireuen".

Sementara itu dengan pertanyaan yang sama jawaban Paslon Nomor Urut 1 Murdani Yusuf, S.E didampingi Abdul Muhaimin, S.Sos, menyatakan "Kami memiliki strategi yang jelas untuk meningkatkan PAD, yaitu kami akan memperbaiki tata kelola pajak parkir, dengan target peningkatan pendapatan hingga dua kali lipat dan kami juga akan mengoptimalkan bagi hasil pajak kendaraan dengan mewajibkan semua kendaraan perusahaan menggunakan nomor polisi wilayah Kabupaten Bireuen (BL XXX Z)". 

Kemudian kami juga akan fokus pada optimalisasi pajak hotel dengan membangun koneksi yang lebih baik dengan dinas-dinas terkait untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi, tambah Paslon Nomor Urut 1.

Selain untuk Paslon Cakada ada juga pertanyaan yang ditujukan kepada Pejabat Terkait dari peserta yang hadir tentang bagaimana langkah yang akan diambil untuk menangani masalah narkoba dan meningkatkan ketertiban lampu lalu lintas di Kabupaten Bireuen?

Untuk pertanyaan tersebut Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kabupaten Bireuen Faisal, S.T., M.T.,
mengatakan bahwa sangat mengutamakan kesadaran bersama untuk menciptakan ketertiban lalu lintas. Oleh karena itu, kami mengajak semua pihak untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas, terutama lampu lalu lintas yang berada di depan pendopo, sebagai bentuk tanggung jawab kita bersama dalam menjaga keselamatan dijalan.

Kemudian menyakut dengan masalah narkoba, Kepala BNNK Bireuen AKBP Trisna Sapari Yandi, S.E., S.H, menjelaskan bahwa Narkoba merupakan musuh bersama yang harus dihadapi dengan serius. Penting untuk memulai upaya pencegahan dari lingkungan keluarga, di mana orang tua berperan aktif dalam mengawasi anak-anak mereka.

"Selain itu, BNN Bireuen juga menyediakan klinik rehabilitasi dan layanan gratis bagi mereka yang terpengaruh narkoba, sebagai upaya untuk membantu pemulihan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba", Tambah AKBP Trisna

Secara terpisah Camat Kota Juang Musni Syahputra, SIP., MEc.DEV, mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres dan Forkopimda yg telah hadir melaksanakan kegiatan Sambang Curhat atau Program Jum'at Curhat dikecamatan Kota Juang. 

"Kegiatan ini sangat positif sekali mengingat kita sudah memasuki tahapan pilkada, semoga melalui  kegiatan ini dapat mendinginkan warga kecamatan Kota Juang menjelang berlangsungnya Pilkada", Tutur Camat

Kegiatan seperti ini juga sangat baik jika dilaksanakan dikecamatan lain, agar semua masyarakat Kabupaten Bireuen mendapatkan pencerahan dan pemahaman yang sama.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H dan dihadiri oleh Asisten I Pemkab Bireuen, Bidang Pemerintahan, Keistimewaan Aceh, dan Kesejahteraan Rakyat Mulyadi, S.H., M.M, Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem, Ketua Panwaslu Kabupaten Bireuen Agusni, S.P., M.Si, Kepala BNNK Bireuen AKBP Trisna Sapari Yandi, S.E., S.H, Camat Kota Juang Musni Syahputra, SIP., MEc.DEV, Kapolsek Kota Juang AKP Eka Jumadi, SH, Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kabupaten Bireuen, Faisal, S.T., M.T., Pasangan Cakada Nomor Urut 1 Murdani Yusuf, S.E dan Abdul Muhaimin, S.Sos, dan Pasangan Cakada Nomor Urut 3 H.Muklis, ST dan H.Ir.Razuardi, M.T, Perwakilan masing-masing partai pendukung dan Partai Koalisi Cakada, Tokoh Masyarakat dan Masyarakat Umum yang berjumlah kurang lebih 300 orang. [Muliyadi]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolres Bireuen Laksanakan Sambang Curhat Wujudkan Pilkada Damai di Kecamatan Kota Juang

Terkini

Topik Populer

Iklan