Iklan

terkini

PNL Gelar Raker 2024, Direktur: Ini Capaian PNL 2023

Redaksi
Sabtu, Maret 02, 2024, 19:38 WIB Last Updated 2024-03-02T12:46:20Z
Kegiatan Rapat Kerja Tahun 2024 Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL). (Foto/ Hamdani)

Lhokseumawe -  Direktur PNL, Ir. Rizal Syahyadi, ST., M.Eng.Sc., IPM.,ASEAN. Eng, memaparkan tentang capaian yang telah dilakukan selama tahun 2023 lalu, hal ini diungkapkan Direktur PNL yang biasa disapa Didi itu dalam Rapat Kerja (Raker) Tahun 2024, yang dilaksanakan selama dua hari 1-2 Maret 2024.

"Banyak kemajuan yang telah kita capai pada tahun 2023 lalu, ini semua berkat dukungan rekan-rekan," ucap Didi Jumat, (01/03/2024) di hadapan seratusan peserta Raker tahunan PNL yang terdiri dari wadir, kajur, ka-UPT, kaprodi, koordinator dan unsur lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Didi menyampaikan tentang capaian dan daya saing PNL pada tahun 2023.

"Mulai tahun 2024 mekanisme kerja kita sudah mulai berbasis aplikasi, ke depan pemerintah menerapkan single salary, naik pangkat pun tak perlu PAK," ungkap Didi.

"Alhamdulillah, tahun ini kita mendapat nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) 81.10 Predikat A. Realisasi Keuangan 2023, 97,25, serta Laporan Keuangan Terbaik II Dirjen Vokasi Tahun 2023," papar Didi.

Dalam kesempatan tersebut Didi juga menyampaikan tentang rencana pembangunan gedung baru di lingkungan kampus vokasi yang terletak di Buketrata, Kota Lhokseumawe itu.

"Kita akan bangun Gedung Technopreneurship Development Center (TDC). Selain itu, kita juga sudah ada prodi unggul di JTK, penambahan aset tanah, dan capaian lainnya," pungkas Didi.

Kegiatan raker tersebut juga menghadirkan secara daring Plt. Direktur Kelembagaan dan Sumber Daya Pendidikan Tinggi Vokasi Muhammad Fajar Subkhan, ST.,MT, yang memaparkan tentang Indikator Kinerja Utama (IKU) yang harus dicapai oleh PNL.

"Ada delapan IKU yang harus dicapai, IKU yang pertama terkait penyerapan lulusan, IKU kedua terkait mahasiswa yang belajar di luar kampus, seperti magang," paparnya.

"Selanjutnya IKU tiga adalah kiprah dosen di luar kampus, IKU empat terkait kualifikasi dosen, IKU lima tentang luaran penelitian, IKU enam kemitraan prodi, serta IKU tujuh terkait dengan metode pembelajaran, terakhir IKU delapan mengenai akreditasi internasional," papar Muhammad Fajar.

Sebelumnya dalam laporan Ketua Panitia Jamal, SE.,MSM, mengatakan  bahwa, jumlah peserta Raker Tahun 2024 adalah 107 peserta.

"Harapannya dengan raker ini bisa mewujudkan inovasi baru dalam rangka mengambangkan PNL," harap Jamal.

Raker tersebut ditutup dengan pembagian hadiah kepada pemenang kuis dan pemberian penghargaan kepada semua ketua jurusan di lingkungan PNL. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PNL Gelar Raker 2024, Direktur: Ini Capaian PNL 2023

Terkini

Topik Populer

Iklan