Penyerahan Unit Pribadi UD Mandiri Jaya Utama oleh PT Perkebunan Lembah Bhakti-2 Aceh Singkil (Foto/Khairi)
Aceh Singkil - Program Unit pribadi yang seharusnya diserahkan oleh Arief Catur Irawan selaku EVP PSM yang berhalangan hadir diwakilkan oleh Anggit Timur Feri selaku PSAM Area Aceh kepada Rizky Ahmad Fauzi selaku Direktur UD Mandiri Jaya Utama, pada Rabu, (09/08/2023), di PT Perkebunan Lembah Bhakti - 2, Aceh Singkil.
Diketahui UD Mandiri Jaya Utama merupakan mitra Gold PT Perkebunan Lembah Bhakti-2 yang menjadi syarat untuk mendapatkan unit pribadi maupun unit angkut.
"Penyerahan hari ini satu unit Innova Reborn atas UD Mandiri Jaya Utama, merupakan bagian dari program PT Perkebunan Lembah Bhakti yakni Kontrak Kemitraan Unit Pribadi ( KK-UP)," kata Anggit Timur Feri selaku PSAM Area Aceh.
"Semoga dari program ini diharapkan mitra dapat meningkatkan motivasi untuk selalu kirim tandan buah segar (TBS) ke PT Perkebunan Lembah Bhakti-2 dengan mengutamakan kualitas terbaik buah segar," harapnya.
Lanjut Anggit Timur Feri, mengutip salah satu slogan EVP PSM Bapak Arief Catur Irawan dengan tanda petik “Kirim TBS sebanyak-banyaknya dengan Kualitas Sebaik-baiknya. Dengan slogan PT Perkebunan PLB-2 - PLB-2 Jaya Terus," tutupnya. [Khairi]