Prosesi pelantikan Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen Periode 2023-2028 (Foto/Hamdani)
Bireuen - Lima orang Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen Periode 2023-2028 diambil sumpah dan dilantik oleh PJ. Bupati Bireuen Aulia Sofyan, Ph.D di Aula Lantai 2 Kantor Bupati Bireuen, pada Selasa, (10/07/2023) siang.
Dalam pidato sambutannya usai pelantikan dan pengambilan sumpah kelima komisioner KIP, PJ. Bupati Bireuen mengingatkan kepada lima anggota KIP Bireuen yang baru dilantik, Saiful Hadi, SE.,MM, Muhammad Abrar, S.Pd.I, Darmawan, S.Pd, Safrizal, S.Pd, dan Izuddin, untuk bekerja secara profesional.
"Anggota KIP punya tanggung jawab besar, sumpah mempunyai konsekwensi untuk bekerja sesuai tupoksi. Sesuai sumpah yang diucapkan," ingat PJ. Bupati.
"Anggota KIP Bireuen harus kompak dan mampu membangun koordinasi yang baik. Juga harus bekerja dengan profesional. Pesan saya, laksanakan setiap tahapan yang sudah menjadi tugas," lanjut PJ. Bupati Bireuen.
Tambah PJ. Bupati Bireuen, Pemilu merupakan ajang demokrasi rakyat, pelantikan KIP Kabupaten Bireuen adalah dalam rangka menindak lanjuti surat KPU.
"Terpilihnya Anggota KIP ini sudah sesuai proses, yang dimulai dari perekrutan sampai dipilih oleh anggota Komisi A DPRK Bireuen," lanjutnya.
Pantauan media ini, anggota KIP periode 2018-2023 yang terdiri dari Agusni, SP.,M.Si, Edi Safwan, SE, Muhammad Basyir, SH.I, MA Muzammil, dan Amiruddin, SE, pada saat prosesi pelantikan Anggota KIP yang baru tak terlihat hadir selain Agusni yang juga merupakan Ketua KIP periode sebelumnya.
Hadir juga dalam kegiatan pelantikan itu Forkopimda Kabupaten Bireuen, Ketua dan Anggota DPRK Bireuen, Pimpinan Parpol, istri dan keluarga Anggota KIP yang dilantik, serta tamu undangan lainnya. [Hamdani]