Iklan

terkini

Al-Muslimun, Lhoksukon Lakukan Seleksi Internal Calon Santri KSM

Redaksi
Selasa, Juni 13, 2023, 10:16 WIB Last Updated 2023-06-13T05:31:53Z
Seleksi internal KSM di Dayah Terpadu Al-Muslimun, kemarin, Senin, (12/06/2023). (Foto/Ist)

Aceh Utara - Tetap ikut serta dalam Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2023 ini, Dayah Terpadu Al-Muslimun, Senin, (12/06/2023), melaksanakan seleksi calon santri sebagai bakal peserta dalam ajang kompetisi tahunan tersebut.

Wakil Kepala Bidang Kesiswaan (Wakasis) Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muslimun, Tgk. Bambang Edi Purnomo, S.Pd, kepada media ini mengatakan bahwa, rencana awalnya, calon peserta untuk KSM akan dipilih dua santri terbaik untuk setiap cabang kompetisi, dengan mengambil nilai dari hasil ujian akhir Computer-Based Test (CBT).

Namun, lanjut Bambang, ada beberapa santri MAS Al-Muslimun mendapatkan nilai maksimal dan serupa untuk mata pelajaran yang sama. Sehingga, katanya, mereka perlu melakukan ujian ulang dengan soal yang lebih sulit dan khas KSM, sampai didapatkan dua terbaik.

“Untuk satu mata pelajaran kita harus ambil dua santri terbaik. Tapi, banyak pula santri yang mendapatkan nilai seratus. Akhirnya, yang dapat nilai seratus itu, semua kita uji lagi dengan soal-soal khas KSM. Sampai nanti kita akan mendapatkan dua terbaik,” kata Bambang.

Hal senada juga terjadi pada Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS). Kepala MTsS Al-Muslimun, Tgk. Budiman, M.Pd, kepada media ini, tadi pagi, Selasa, (13/06/2023), mengutarakan bahwa apa yang terjadi pada MAS juga terjadi pagi MTsS. Banyak pula santri yang mendapatkan nilai seratus. Sehingga, lanjutnya, dia pun harus mengadakan ujian ulang untuk mencari dua santri terbaik dengan soal yang lebih sulit.

“Sama. Kita juga harus menyeleksi lagi dengan soal yang lebih sulit. Banyak santri yang dapat seratus untuk mata pelajaran KSM. Jadi, Kita harus kita seleksi lagi,” kata Budiman.

Dari tempat terpisah di ruang kerjanya, Pimpinan Dayah Terpadu Al-Muslimun, Tgk. Usman, A.Md, ST, M.Eng, Ph.D, membenarkan bahwa banyak siswa Al-Muslimun yang berprestasi dan layak diikutkan dalam KSM. Tapi, lanjut Usman, karena hanya dua yang dibutuhkan, maka Al-Muslimun harus menyaring lagi.

“Iya. Rata-rata santri kita capaiannya bagus. Banyak dari mereka layak diikutkan. Namun, karena hanya perlu dua, ya, kita saring lagi. Sampai kita mendapatkan yang baik dari yang terbaik,” Tutup Usman. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Al-Muslimun, Lhoksukon Lakukan Seleksi Internal Calon Santri KSM

Terkini

Topik Populer

Iklan