Iklan

terkini

Wisata Air Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam Lolos Nominasi 10 Terbaik Ajang Anugerah Pesona Indonesia ke-8 tahun 2023

Redaksi
Jumat, April 14, 2023, 17:41 WIB Last Updated 2023-04-14T10:41:24Z
Wisata Air Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam (Foto/Ist)

Subulussalam - Wisata Air Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam terpilih dan ditetapkan menjadi Nominasi 10 Terbaik ajang Anugerah Pesona Indonesia ke-8 tahun 2023 (API Award 2023) untuk kategori Wisata Air.

Plt. Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Nasrul Padang, S.Pd SD melalui
Kabid Pariwisata Disporapar Kota Subulussalam Zulkarnain, ST pada media ini Jumat, (14/04/2023) mengatakan lolosnya Arung Jeram Lae Kombih di ajang anugerah nasional ini setelah melalui rangkaian proses seleksi dan kurasi yang dilakukan terhadap semua usulan nominasi yang telah masuk 

"Panitia Penyelenggara bersama dengan Komite Seleksi Anugerah Pesona Indonesia ke-8, API Awards 2023 mengumumkan usulan yang lolos seleksi serta terpilih dan ditetapkan menjadi Nominasi 10 Terbaik," kata Zulkarnain.

Selanjutnya tambah Zulkarnain akan dilaksanakan periode pemungutan suara (voting) yang akan berlangsung pada tanggal 01 Juni ssampai dengan 30 September 2023 mendatang.

"Keikutsertaan Kota Subulussalam dalam ajang API Awards 2023 ini merupakan untuk yang ketiga kalinya,  di tahun sebelumnya yaitu tahun 2021 juga berhasil meloloskan Nominasi 10 besar Terbaik Air Terjun Silelangit Kota Subulussalam untuk kategori Destinasi Baru dan dilanjutkan tahun 2022 juga berhasil meloloskan Nominasi 10 besar Terbaik  Tahura Lae Kombih Kota Subulussalam untuk kategori Ekowisata dan bahkan berhasil meraih Award Juara III Ekowisata Terbaik Anugerah Pesona Indonesia tahun 2022 dari seluruh peserta Indonesia," papar Zulkarnain.

Selanjutnya Zulkarnain berharap dukungan dari seluruh masyarakat khususnya warga Kota Subulussalam untuk terus mendukung dan support  Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam agar dapat meraih Juara Terbaik se-Indonesia diajang Anugerah Pesona Indonesia Award tahun 2023 ini nantinya.

"Sebagai informasi tambahan bahwa ada 12 kabupaten yang lolos Nominasi dari 12 Katagori dari 18 Katagori yang diperebutkan diantaranya Ketupat Tanggul Aceh Tamiang katagori Makanan Tradisional, Jus Nipah Aceh Selatan katagori Minuman Tradisional, IG@disparkotasabang Kota Sabang katagori Promosi Digital, Batu Giok Nagan Nagan Raya katagori Cendera Mata, Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam," rinci Zulkarnain.

"Selanjutnya katagori Wisata Air, Lut Atas Kota Bener Meriah katagori Ekowisata, Gunung Tunyang Bener Meriah katagori Kampung Adat, Museum Kota Langsa katagori Situs Sejarah, Rateeb Meuseukat Nagan Raya katagori Atraksi Budaya, Guha Bate Meucanang Aceh Selatan katagori Destinasi Unik, Tugu Nol Kilometer Kota Banda Aceh katagori Destinasi Baru dan Air Terjun Pria Laot Sabang katagori Surga Tersembunyi," tutup Zulkarnain. [Muliyadi]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Wisata Air Arung Jeram Lae Kombih Kota Subulussalam Lolos Nominasi 10 Terbaik Ajang Anugerah Pesona Indonesia ke-8 tahun 2023

Terkini

Topik Populer

Iklan