Bireuen - Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Almuslim (Umuslim) melaksankaan Coaching Clinic proposal hibah, kegiatan tersebut dilaksanakan di Wisma ILDA Umuslim, pada Selasa, (14/02/2023) lalu.
Menurut PLt kepala LPPM Umuslim Dr.Alfi Syahrin,M.Pd pada media ini, tujuan Coaching Clinic untuk sosialisasi berbagai hal terkait skema pengabdian dan penelitian agar memudahkan dosen mengupdate rekam jejak publikasi, penelitian, PKM, kepangkatan, dan hal-hal akademik lainnya.
Menurut Alfi Syahrin, hal ini berkaitan masa pengusulan proposal hibah pendanaan Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM).
"Kegiatan berlangsung satu hari penuh diikuti sebanyak 35 peserta dan akan ada kelanjutan 10 hari ke depan," jelasnya.
Kegiatan tersebut menghadirkan pemateri Dr. E. Rusiadi, M.Si,CIQar.,CIQnR dari Universitas Pembangunan Pancabudi Medan, yang juga merupakan salah satu reviewer penelitian nasional.
Acara dibuka oleh Rektor Umuslim DR.Marwan,MPd. Pada kesempatan tersebut, Marwan berharap agar peserta dapat mengikuti Coaching Clinic proposal Hibah dengan serius.
"Harapan saya, adanya program ini dapat meningkatkan gairah para dosen untuk menghasilkan artikel ilmiah yang bermutu, sehingga semakin banyak proposal yang lolos hibah," ungkap Marwan.
“Kita sangat mengharapkan kesadaran dosen akan pentingnya peran penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam peningkatan kualitas institusi dan pengembangan karir dosen,” lanjut Rektor Umuslim.
Acara ditutup wakil rektor I Umuslim Dr. Halus Satriawan, M.Si. yang juga salah seorang reviewer internal Umuslim. [Zulkifli]