Iklan

terkini

Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Besar: Optimalkan Manfaat Waktu

Redaksi
Jumat, Januari 13, 2023, 19:36 WIB Last Updated 2023-01-13T12:36:28Z
Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Besar Tgk. H.  Akhyar M Ali, M. Ag (Foto/Ist)

Aceh Besar -- Waktu adalah nikmat yang nyata bagi umat manusia, namun kebanyakan manusia lalai terhadap waktu yang Allah berikan, sehingga waktu berlalu tanpa makna, banyak waktu yang terbuang tanpa arti apa-apa. Hal itu sampaikan Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Besar Tgk H  Akhyar M Ali MAg dalam khutbahnya  di Masjid Babul Maghfirah Tanjung Selamat, Darussalam,  Jumat, (13/01/2023).

“Adalah pantas ketika Allah bersumpah menggunakan waktu wal ‘ashr, demi waktu, kemudian Allah melanjutkan dengan kalimat penuh kekuatan, bahwa seluruh manusia akan rugi, namun ada tiga golongan manusia yang tidak merugi yaitu, orang yang beriman, beramal saleh dan saling menasihati dalam kebenaran dan kesabaran,” urai Sekretaris PW Al Jamiatul Washliyah Aceh ini. 

Akhyar menjelaskan, bahwa umat Islam baru saja melewati pergantian tahun 2023, harapannya, tahun ini lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya dalam semua bidang kehidupan,  juga yang lebih penting umat Islam memiliki amalan yang lebih baik dari tahun sebelumnya. 

“Dalam banyak kesempatan  Allah SWT menginginkan hambanya supaya terus melakukan amal kebajikan dan memanfaatkan waktu yang diberikan,” tegasnya. 

Akhyar mengutip Al-Hasan Bashri yang mengungkapkan, manusia yang paling mudah melalui masa perhitungan amal perbuatan kelak pada hari kiamat adalah mereka yang semasa hidupnya senantiasa menginstropeksi diri demi mendapat ridha Allah Swt,  karena mereka akan terhindar dari penyesalan dan kesedihan diakibatkan amal perbuatan mereka.

“Dalam sabdanya Rasulullah membagi waktu empat bagian, yaitu  waktu bermunajat dengan cara beribadah dengan benar dan ikhlas, kemudian waktu bertafakur yaitu berpikir tentang diri sendiri dan alam semesta, bahwa semua yang diciptakan Allah Swt tidaklah sia-sia dan semua itu dimaksudkan agar mengokohkan ketauhidan kepada Allah Swt,” kata Akhyar. 

Waktu lainnya, tambah Akhyar, untuk bermuhasabah, yaitu agar kita bisa mengontrol diri,  sehingga teringat kembali Umar bin Khattab mengatakan hisablah dirimu sebelum kamu dihisab oleh Allah Swt. 

 “Terakhir adalah waktu untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan cara mencari karunia Allah Swt. Dengan waktu yang kita optimalkan pemanfaatannya, suami bertanggungjawab memberi nafkah kepada istri dan anak-anaknya, begitu juga istri berkewajiban menjaga diri semaksimal mungkin,” pungkasnya. [Sayed M. Husen]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Besar: Optimalkan Manfaat Waktu

Terkini

Topik Populer

Iklan