Iklan

terkini

Hati-hati Buat Pelintas, Ada Titik Longsor di Jalan Elak Krueng Mane

Redaksi
Kamis, Desember 22, 2022, 13:37 WIB Last Updated 2022-12-22T06:37:08Z
Titik Longsor di Jalan Elak Krueng Mane - Buketrata, Lhokseumawe (Foto/Ist)

Aceh Utara - Akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari ini telah terjadi bencana alam longsor yang parah, berakibat amblasnya badan jalan, di Jalan Elak Krung Mane tembus Buketrata, Tepatnya di Desa Meuligo, Kecamatan Muara Batu Aceh Utara. 

"Diberitahukan kepada pengguna jalan elak dari Krueng Mane tembus Buketrata bahwa, telah terjadi longsor yang berakibat badan jalan amblas dan retak-retak, sebaiknya jangan dulu melintas demi kenyamanan anda," kata Muhammad (35) salah seorang warga setempat kepada juangnews.com via aplikasi perpesanan WA.

Hal senada juga dikabarkan oleh salah satu tokoh setempat yang enggan namanya ditulis oleh media ini, agar kondisi jalan longsor ini bisa segera diperbaiki oleh pihak berwenang.

"Agar segera pihak terkait terjun ke lokasi untuk secepatnya ada perbaikan, kan bisa digunakan dana tanggap darurat," harapnya. [Mukhlis]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Hati-hati Buat Pelintas, Ada Titik Longsor di Jalan Elak Krueng Mane

Terkini

Topik Populer

Iklan