Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, S.STP., MM melepas keberangkatan Kontingen Aceh Besar yang akan mengikuti Pekan Olahraga Aceh (PORA) (Foto/Sayed M. Husen)
Aceh Besar -- Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM melepas keberangkatan Kontingen Aceh Besar yang akan mengikuti Pekan Olahraga Aceh (PORA) ke-14 tahun 2022 di Kabupaten Pidie. Acara penglepasan berlangsung di kompleks Dekranas, Gampong Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Jumat siang (09/12/2022) kemarin.
Hadir dalam kesempatan itu, Forkopimda Aceh Besar para Staf Ahli Bupati, para Asisten Setdakab, kepala OPD, dan tokoh tokoh olahraga.
Jumlah atlet Aceh Besar yang diberangkatkan menuju PORA Pidie itu sebanyak 435 orang. Mereka akan mengikuti 34 cabang olahraga. Pada perhelatan PORA ke-13 empat tahun lalu, Aceh Besar menjadi juara umum.
Iswanto mengharapkan agar para atlet menoreh prestasi terbaik dalam even bergengsi tingkat Provinsi Aceh itu. Selain itu, para atlet diminta menjunjung tinggi semangat juang dan sportivitas selama pertandingan.
“Kita akan bertekad meraih medali sebanyak-banyaknya. Selamat berjuang dan bertanding,” ungkapnya.
Dia yakin, dengan keseriusan dan keuletan para atlet, Aceh Besar akan kembali meraih juara umum.
"Doa kami semua, sukses mempertahankan predikat juara umum," katanya.
Sebelumnya Ketua KONI Aceh Besar, Muhibuddin mengatakan seluruh pimpinan cabang olahraga telah melakukan persiapan.
"Persiapan semua sudah dilakukan, kami KONI tidak meragukan semangat para atlet," katanya.
Sejumlah Cabor andalan Aceh Besar seperti atletik, renang, tinju, tarung derajat, sepeda, panahan, angkat besi dan wushu. Diharapkan, para atlet bertanding dengan penuh semangat untuk mengharumkan nama Aceh Besar.
Di akhir acara, Iswanto menyerahkan bendera kontingen kepada ketua kontingen Aceh Besar Drs Sulaimi MSi yang juga Sekdakab Aceh Besar. Selanjutnya, Pj Bupati bersama Forkopimda bersalaman dan menyemangati para atlet. [Sayed M. Husen]