Nilawati Alamsyah ibu dari Khaidir anak asuh yatim Dandim 0103/Aut berkunjung dan silaturahmi di Kediaman Dandim (Foto/M. Jafar Peunteut)
Lhokseumawe - Nilawati Alamsyah ibu dari Khaidir anak asuh yatim Dandim 0103/Aut warga desa Cot Lambideng, Kecamatan Sawang, Kabuoaten Aceh Utara, Senin, (29/08/2022) kemarin.
Ia diantar lleh Danramil 19/Swg Kapten Inf L Malau, untuk silaturahmi ke kediaman Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., dan menjenguk anaknya yang saat ini sedang sekolah di Dayah Dataqu Imam Syafi'i Kota Lhokseumawe.
Terlihat raut wajah kebahagiaan dari Nilawati saat berjumpa dengan anaknya Khaidir di kediaman Dandim 0103/Aut. hal ini wajar, pasalnya ia sudah beberapa pekan ia tidak berjumpa dengan sang buah hati Khaidir yang saat ini sudah menjadi anak asuh Dandim 0103/Aut dan dibawa tinggal di kediamannya.
Saat berkunjung Nilawati menyampaikan rasa haru bercampur bahagia melihat anaknya yang sekarang sudah menjadi santri di Dayah Dataqu Imam Syafi'i.
"Saya berharap kelak Khaidir bisa menjadi anak yang saleh berbakti kepada orangtua serta menjadi seorang pemimpin yang bisa dibanggakan baik di dalam keluarga, agama serta masyarakat," ungkapnya.
INilawati juga menyampaikan rasa terimakasih kepada Dandim 0103/Aut, karena telah mengangkat Khaidir menjadi anak asuhnya, dan dimasukkan ke Dayah Dataqu Imam Syafi'i, dengan harapan kelak bisa menjadi anak yang sukses dan Hafizh Alquran.
Dandim Hendrasari Nurhono dalam kesempatan itu juga menyampaikan bahwa sangat senang melihat Khaidir saat berjumpa dengan ibunya.
"Seperi dulu yang pernah saya sampaikan bahwa Khaidir saat ini sedang menjalani sekolah di Dayah Dataqu Imam Syafi'i dengan harapan kelak dia bisa menjadi Hafizh Al-Qur'an dan bisa mendoakan Ayahnya yang telah tiada. Serta nanti Khaidir bisa menjadi Orang yang sukses dan bisa membanggakan orangtua dan keluarganya," pungkas Dandim. [M. Jafar Peunteut]