Iklan

terkini

Mahasiswa PG PAUD Gelar Mom and Kit Fest

Redaksi
Senin, Agustus 22, 2022, 17:14 WIB Last Updated 2022-08-22T10:14:38Z
Mahasiswa PG PAUD saat menggelar Mom and Kit Fest (Foto/Hamdani)

Bireuen - Himpunan Mahasiswa Jurusan Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Almuslim (FKIP-Umuslim) menggelar kegiatan  Mom and Kit Fest, bertempat di kampus Timur, Sabtu (20/08/2022) lalu. Informasi ini disampaikan Kabag Humas Umuslim Zulkifli, M. Kom pada media ini Senin, (22/08/2022).

Menurut salah seorang dosen Prodi PG PAUD Fauziatul Halim, M. Pd tujuan kegiatan untuk memperkenalkan PG PAUD kepada masyarakat serta untuk menjalin silaturahmi  dengan pengelola PAUD seluruh Kabupaten  Bireuen.

"Selain itu juga untuk melatih kemampuan mahasiswa dalam berinteraksi dengan anak usia dini," katanya.

"Kegiatan yang dilaksanakan pada kegiatan ini yaitu mewarnai bertujuan untuk melatih motorik anak dan  melatih komunikasi efektif dan kerjasama anak," lanjutnya.

Tambah Fauziatul Halim, selain itu juga ada kegiatan  pembentukan plastisin yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak

Pelaksanaan kegiatan turut dibantu  Riswandi, M.Pd, Dr. Sari Rizki, M.Psi dan Rahma, M.Pd yang bertindak sebagai tim juri. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Mahasiswa PG PAUD Gelar Mom and Kit Fest

Terkini

Topik Populer

Iklan