Aceh Singkil - Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Kecamatan Kota Baharu, Aceh Singkil mengadakan kegiatan lokakarya mini (lokmin) lintas sektor. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Camat Kota Baharu, Kamis,(21/07/2022).
Kegiatan ini diikuti oleh para keuchik se-Kecamatan Kota Baharu, Tim Muspika, tim Dinas Kesehatan Aceh Singkil langsung Sekretaris Kesehatan, Kader Posyandu dan unsur lainnya.
Camat Kota Baharu yang diwakili Sekcam Adam Daulay membuka acara tersebut. Adam Dauly pada saat membuka acara tersebut mengatakan, kegiatan tersebur sangat penting untuk mengetahui situasi kesehatan saat ini di Kecamatan Kota Baharu.
"Kita akan mengetahui situasi kesehatan yang ada di desa - desa kita, terutama informasi mengenai kasus - kasus kesehatan yang menjadi perhatian pemerintah melalui Dinas Kesehatan Aceh Singkil atau Puskesmas Kota Baharu yang perlu disosialisasikan kepada masyarakat serta tetap mematuhi prokes memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," jelas Adam Dauly.
Kepala UPTD Puskesmas Kota Baharu Dewi Herawati, S.K.M pada juangnews.com mengatakan, lokakarya mini tersebut merupakan sebuah kegiatan yang sudah ada dalam manajemen puskesmas yang ia pimpin, bertujuan untuk menyampaikan kegiatan yang dilakukan dan keterkaitan dengan kesehatan masyarakat.
"Kegiatan lokmin lintas sektor Puskesmas Kota Baharu, sebuah rutinitas diselenggarakan berdasarkan Program Tahunan UPTD Puskesmas Kota Baharu tahun 2022, tentang Lokakarya Mini Lintas Sektor dengan tujuan untuk menyediakan layanan kesehatan kepada masyarakat untuk hidup sehat," tutupnya.
Usai acara sosialisasi lokmin, langsung melaksanakan penandatanganan komitmen bersama lintas sektor UPTD Puskesmas Kota Baharu dengan Tim Muspika Kecamatan dan yang hadir dengan tekat, siap mendukung untuk meningkatkan mutu pelayanan dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. [Khairi]