Iklan

terkini

Sekolah UPTD SPF Dasar Negeri Lapahan Buaya Butuh Pagar Sekolah

Redaksi
Minggu, Juni 19, 2022, 16:42 WIB Last Updated 2022-06-19T09:42:18Z
Sekolah UPTD SPF Dasar Negeri Lapahan Buaya (Foto/Khairi)

Aceh Singkil - Sekolah Dasar Negeri (SDN) UPTD SPF Lapahan Buaya, Kecamatan Kota Baharu, Kabupaten Aceh Singkil, membutuhkan bantuan pemagaran sekolah.  Hal itu, dinilai penting untuk  kenyamanan siswa siswi melaksanakan proses belajar dan mengajar. 

Akibat tidak dipagar sekolah yang berada berdekatan dengan pemukiman warga tersebut, siswa siswi sesuka mereka keluar di jam istirahat belajar dan juga dikhawatirkan  hewan peliharaan warga bisa leluasa masuk ke dalam pakarangan sekolah.

Informasi ini disampiakan Kepala Desa Lapahan Buaya Aripin Berutu kepada Wartawan juangnews.com Sabtu (18/06/2022) kemarin.

Menurut Aripin, pembangunan pemagaran sekolah itu harus menjadi salah satu prioritas Pemerintah Daerah, Provinsi Aceh maupun Pemerintah Pusat melalui Dinas Pendidikan Aceh Singkil dan pihak terkait yang membidangi.

"Karena semenjak berdirinya sekolah UPTD Lapahan Buaya belum tersentuh bangunan pagar sekolah," jelasnya.

 Tambah Aripin, sudah 15 tahun berdirinya sekolah UPTD SDN Lapahan Buaya, namun belum tergubris pembangunan pagar sekolah oleh pemerintah.

"Padahal di berbagai pertemuan sudah saya sampaikan baik di forum pertemuan dengan guru sekolah di sekolah agar dilakukan mengajukan proposal namun, sampai saat ini masih belum membuahkan hasil dari pemeritah," tuturnya.

Selain itu, dengan kondisi sekolah juga ada pada bangun sekolah retak saat ini dikhawatirkan akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
 
"Oleh Karena itu, kami berharap pemerintah melalui pihak yang berkompeten bisa memperhatikan kebutuhan sekolah ini,” pungkas Aripin. [Khairi]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sekolah UPTD SPF Dasar Negeri Lapahan Buaya Butuh Pagar Sekolah

Terkini

Topik Populer

Iklan