Iklan

terkini

Personel Polsek di Aceh Timur Masuk Desa Pedalaman Gelar Vaksinasi

Redaksi
Rabu, November 03, 2021, 19:10 WIB Last Updated 2021-11-03T12:11:10Z
Personel Polsek di Aceh Timur masuk ke desa pedalaman untuk melakukan vaksinasi kepada masyarakat (Foto/Ist)

Aceh Timur - Sejumlah Personel Polsek Simpang Jernih Polres Aceh Timur bersama Babinsa, kepala puskesmas, nakes, geuchik setempat, Rabu (3/11/21) menggelar kegiatan vaksinasi untuk masyarakat pedalaman tepatnya di Desa HTI Ranto Naro, Aceh Timur. 

Demikian kata Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya yang diterima juangnews.com  yang disampaikan Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S. I. K. 

"Personel Polsek Simpang Jernih bersama rombongan tersebut bergerak ke desa pedalaman itu berangkat dari Pelabuhan Bot Desa Batu Sumbang," sebut Kabid Humas. 

"Untuk menuju desa pedalaman itu, petugas harus menempuh perjalanan sejarak 1,5 jam perjalanan," lanjutnya 

Perjalanan selam1,5 jam itu mulai dari perjalanan menggunakan perahu boat dan selanjutnya menggunakan kendaraan mobil desa selama sekira 45 menit untuk sampai di desa tujuan.

"Desa yang menjadi lokasi vaksinasi itu terisolir dan di desa itupun tidak ada jaringan atau signal HP, "ujar Kabid Humas lagi. 

Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H., M.M, menyampaikan terima kasih kepada semua petugas tersebut yang dinilai memiliki dedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas disamping untuk menanggulangi Covid-19. [M. Jafar Peunteut]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Personel Polsek di Aceh Timur Masuk Desa Pedalaman Gelar Vaksinasi

Terkini

Topik Populer

Iklan