Iklan

terkini

Aparatur Gampong Matangglumpangdua Meunasah Dayah Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Redaksi
Jumat, Desember 25, 2020, 23:33 WIB Last Updated 2021-09-20T15:32:00Z

Bimtek Aparatur Gampong (Foto/Ist)

Bireuen
– Guna memperkuat wawasan dan memantapkan penyelenggaraan pemerintahan, serta pembangunan desa di Pemerintah Gampong Matangglumpangdua Meunasah Dayah Kecamatan Peusangan, Bireuen menggelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Gampong atau bimbingan teknis (bimtek) kepada aparatur desa, Kamis (24/12/2020) kemarin. Informasi ini disampaikan Keuchik Gampong Matangglumpangdua Meunasah Dayah Rifian Nurdin pada media ini Jumat, (25/12/2020).

Pelaksanaan bimtek yang digelar di kantor keuchik tersebut dibuka langsung oleh Camat Peusangan Ibrahim, S.Sos yang menghadirkan pemateri dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong Perempuan Keluarga Berencana (DPMGPKB) Bireuen.

Keuchik Rifian Nurdin dalam laporannya menyampaikan Bimtek Peningkatan Kapasitas Aparatur Gampong pada hakikatnya untuk memantapkan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan desa.

“Terlebih, saat ini semua desa dituntut harus mampu mengelola dana desa secara transparan dan akuntabilitas yang baik,” papar Rifian Nurdin.

Camat Peusangan Ibrahim, ketika membuka kegiatan tersebut berpesan kepada para keuchik dan aparatur gampong untuk dapat mengikuti pelatihan dengan baik agar materi yang didapat bisa diterapkan sesuai dengan tupoksi masing-masing.

“Dalam hal ini pihak Kecamatan Peusangan sangat serius mendorong peningkatan kapasitas aparatur desa dalam rangka pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pemerintahan desa,” tegasnya.

Lebih lanjut Camat Peusangan mengatakan pelatihan ini sebagai upaya untuk mengembangkan dan meningkatkan SDM yang ada di pemerintahan gampong.

“Pemerintah gampong merupakan ujung tombak karena bersentuhan langsung dengan masyarakat, dengan digelarnya Bimtek ini diharapkan para aparatur gampong mampu belajar juga untuk mengelola dana desa dengan baik,” ucap Ibrahim.

Peserta Bimbingan Teknis itu sendiri diikuti oleh para Kasi, Keurani Cut (Kaur), Peutua Dusun, TP-PKK Gampong, Ketua Posyandu, Pos KB Gampong, Ketua Pemuda/Karang Taruna, Operator Gampong, Imum Gampog, Tuha Peut dan Tuha Lapan serta Keurani Gampog (Sekdes).

Adapun narasumber yang didatangkan untuk memberi materi pada pelatihan yang didanai dari dana desa ini yaitu Kabid. Pemerintahan, Kemukiman dan Gampong Dinas DPMGPKB Kab. Bireuen M.Jamil, S.Pd, Kasubbag Tata Usaha UPTD Kecamatan Kota Juang  pada DPMGPKB Kab. Bireuen Fauzi, SE, dan Kasubbag Tata Usaha UPTD Kecamatan Juli pada DPMGPKB Kab. Bireuen Azhar, S.Sos.

Pelatihan yang berlangsung sehari penuh diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta terbagi dalam beberapa sesi  dipadukan dengan tanya jawab dan diskusi. [Hamdani]

Publisher: Hamdani

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Aparatur Gampong Matangglumpangdua Meunasah Dayah Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Terkini

Topik Populer

Iklan